Translate

Tampilkan postingan dengan label kayu manis. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label kayu manis. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 12 Januari 2019

Setup Pisang



 Halloo...

Panen pisang kepok lagi euyy.. Ini panen yang ketiga kalinya.. Dan kali ini 3 tandan sekaligus, sebagian sudah dibagikan ketetangga. Tapi sisanya masih banyak. Ada banyak yang niat beli sih, tapi males mau jualnya. Karena pisang dari kebun kami ini ukurannya super-super , jauh banget kalau dibandingkan dengan yang dijual dipasar, ukurannya bisa 3 kalinya. Jadi bingung mau nentuin harga jualnya haha.. mau dijual mahal kok gimana gitu, mau dijual harga normal kok nggak ikhlas :D 

Yang dimaksud kebon itu sebenarnya cuma pojokan kecil disamping rumah, karena rumah kami posisinya hook . Dan pohon pisang kepok itu asalnya dari tanah kosong yang akan dibangun. Pohon pisang itu sebelum dibuang jadi kami ambil anak atau tunasnya untuk ditanam .Puji Tuhan, banyak gunanya, pekarangan jadi adem, apalagi pohonnya besar sekali , daunnya dimanfaatkan untuk bungkus-bungkus makanan. Nggak perlu beli, tetangga juga boleh ambil. Dan paling senang kalau berbuah jantungnya besar dan buahnya juga besar-besar.

Jadi pisang-pisang ini rencananya mau dimasak yang banyak terus bagi-bagi lagi ke tetangga, satpam dan guru-guru TK anakku. Enaknya bikin apa ya ?

Kemarin sudah goreng beberapa buah. Kali ini aku coba bikin Setup Pisang terinspirasi dari postingan Bu Lucia Sisworini seorang teman facebook. Resepnya juga beliau yang buat. Tapi aku pakai suka,-suka ajalah.. Sesuai seleraku.
Gampang dan enak, lumayan jadi kalau punya pisang nggak cuma dibikin itu-itu aja.. 😊

Bahan :

  • Pisang kepok matang 10-15 buah tergantung ukuran
  • Gula jawa
  • Kayu manis sejari telunjuk atau 10 cm
  • Cengkeh 2 kuntum
  • Air secukupnya
  • Sedikit garam

Cara membuat :

  1. Kupas pisang potong-potong masukkan kedalam panci.
  2. Masukkan cengkeh, kayu manis, gula jawa, garam dan air
  3. Rebus sampai matang
  4. Sajikan dingin lebih nikmat.


Selamat mencoba.


Satu tandan segini banyak


Ikan Gurame Saus Padang